Rabu, 09 Mei 2012

Manusia dan Pandangan Hidup


Pengertian Pandangan hidup

Pandangan hidup itu adalah pendapat  ataupun pertimbangan yang dijadikan untuk pegangan, pedoman, arahan atau petujuk hidup di dunia agar dapat menjalani hidup yang lebih baik lagi dengan adanya pandangan hidup tersebut. Pendapat atau pertimbangan merupakan hasil pemikiran manusia itu sendiri yang berdasarkan pengalaman hidup atau sejarah menurut waktu dan tempat hidupnya. 

Semua manusia pasti mempunyai suatu pandangan hidupnya sendiri dan kemungkinan berbeda antara yang satu dengan yang lainnya. Dan banyak orang yang pandangan hidupnya sangat bertentangan dengan pandangan hidup orang lainnya, itulah yang sering memicu perdebatan diantara umat manusia saat ini.
Seperti yang kita tahu saat ini banyak sekali bermunculan pandangan-pandangan hidup yang beragam. Banyak orang yang mulai menganggap dirinya adalah yang paling benar, mereka mulai memunculkan ajaran-ajaran baru dan mereka mulai mengajarkan ajaran-ajaran dari pemikiran mereka kepada orang-orang banyak dan ketika mereka merasa ada ajaran-ajaran yang tidak mereka sukai mulai bermunculan maka mereka akan membenci dan malah ingin memusnahkan orang-orang yang membuat ajaran tersebut. Itulah yang mebuat banyaknya muncul teroris-teroris dan orang-orang pintar di lingkungan kita atau yang biasa disebut dengan “dukun”. Menurut saya dukun adalah salah satu contoh orang yang memunculkan ajaran-ajaran baru dan merasa diri mereka adalah yang paling benar.
Mengapa masih banyak orang yang percaya akan dukun? Menurut saya itu semua terjadi karena dimulai dari keyakinan dan iman orang-orang yang tidak kuat. Keyakinan dan iman adalah salah satu faktor yang sangat mempengaruhi. Untuk itu kita sebagai makhluk hidup yang beragama, sebaiknya marilah kita mulai memperkuat keyakinan dan iman kita masing-masing. Jika kita mempunyai iman dan keyakinan yang kuat, kita tidak akan mudah terpengaruh dengan ajaran-ajaran lain yang orang lain tawarkan, karena kita sudah mempunyai dan berpegang keyakinan kita sendiri. Tetapi sebaliknya, apabila keyakinan dan iman kita lemah, maka apapun ajaran-ajaran yang ditawarkan pada kita akan dengan mudah kita percaya begitu saja tanpa kita fikirkan matang-matang terlebih dahulu.
Memiliki pandangan hidup yang baik adalah penting adanya, karena dengan begitu kita dapat mencapai tujuan dan cita-cita dengan baik pula. Tentunya itu semua didukung dengan  adanya  pengenalan dan pengertian kita akan pandangan hidup yang baik. Bila dalam bernegara kita berpandangan pada pancasila, maka kita harus mengenal dan mengerti pancasila dengan baik. Begitu juga pandangan hidup kita akan agama. Kita mempunyai agama masing-masing, maka kita harus mengenal dan mengerti akan ajaran agama kita masing-masing. Setelah kita mengerti maka kita dapat menghayati nilai-nilai  yang terkandung didalamnya dan pada akhirnya kita dapat meyakininya dan berpegang teguh pada pandangan hidup kita sendiri.

SUMBER :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar